KAMIS BERKIBAR

Syukur alhamdulillah kami panjatkan kehadirat Allah subhanahu wa ta'ala yang tiada henti-hentinya memberikan rahmat dan karunia-nya sehingga kami bisa melaksanakan kegiatan pembiasaan rutinitas kami pada hari Kamis yaitu KAMIS BERKIBAR yaitu kegiatan pembiasaan bersama kita berbagi yang dilaksanakan pada setiap hari Kamis di SDN 8 Penanae Kota Bima.

Dikutip dari beranda suara.com terdapat 5 fakta manfaat sarapan pagi berikut ini

Dikutip dari buku berjudul Pentingnya Sarapan untuk Hidup Sehat yang ditulis oleh Tim Pusat Data dan Analisa Tempo, berikut ini adalah lima fakta ajaib yang wajib kita ketahui tentang pentingnya sarapan tepat waktu.

1. Tidak sarapan dapat membuat perut kosong

Salah satu alasan kenapa kita tidak boleh skip atau melewatkan sarapan adalah karena selama delapan sampai sembilan jam waktu tidur, perut kita akan kosong. Oleh sebab itu, kita membutuhkan asupan makanan untuk menyuplai energi sebelum menjalani hari yang padat.

2. Tidak sarapan dapat menyebabkan stres

Ketika kita melewatkan sarapan begitu saja, biasanya kita akan mengalami stres tanpa alasan sepanjang hari. Mengonsumsi makanan yang sehat dan tepat di pagi hari dapat menjaga mood agar tetap baik sampai menjelang waktu makan siang.

3. Sarapan dapat menyeimbangkan berat badan

Para ahli menyatakan bahwa sarapan yang sehat dan tepat dapat membuat berat badan seimbang. Ada satu riset yang menunjukkan bahwa seorang wanita yang selalu melewatkan sarapan biasanya justru lebih gemuk daripada seorang wanita yang selalu sarapan.

4. Sarapan dapat mengontrol kadar gula dalam darah

Ketika kita baru bangun tidur, maka kadar gula dalam darah kita akan menurun atau berada pada kondisi yang kurang. Hal ini akan membuat kita lesu. Karena itu, penting sekali untuk selalu sarapan sehat setiap paginya untuk mengontrol kadar gula dalam darah agar tetap seimbang.

5. Tidak sarapan menyebabkan mudah terserang penyakit

Melewatkan sarapan begitu saja dapat menyebabkan gangguan autoimun. Hal ini dapat terjadi karena kurangnya asupan gizi dan tenaga yang diperlukan oleh tubuh sebagai bahan bakar untuk menjalani kegiatan sehari-hari. Jadi, pastikan untuk selalu sarapan dengan sehat dan tepat.

Penting bagi kita semua untuk memenuhi gizi seimbang sebelum mulai menjalani hari. Jika kita melewatkan sarapan begitu saja, sama saja kita membiarkan perut dalam keadaan kosong hingga siang hari.

Kutipan di atas dibacakan oleh Anakda Tri Ayu Lestari dari kelas 3.

Selajutnya, sebelum sarapan dimulai, terlebih dahulu dibacakan doa untuk kedua orang tua yg dipimpin oleh anakda Senandung Nacita. Dilanjutkan doa sebelum makan yang dipimpin oleh anakda Nisa Rafifah. Dan setelah sarapan berakhir ditutup dengan pembacaan doa setelah makan yang dipimpin oleh anakda Mirna. Pembacaan doa tersebut dilengkapi juga dengan artinya. Ketiga anak yang membacakan doa merupakan siswa dari Kelas 1 Ki Hajar Dewantara.